KABARANDALAN.COM, REDELONG – Gubernur Aceh, Ir Nova Iriansyah, MT, meresmikan pembangunan Bandar Islamic Center (BIC) di Kampung Pondok Ulung, Kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah. Selasa (22/12/2020).
Dalam sambutannya, Nova menjelaskan pembangunan BIC adalah sebuah langkah kecil dari sebuah cita-cita besar, yaitu membentuk generasi Islami di Bumi Serambi Mekah.
Oleh karena itu, Nova mengajak semua pihak dan seluruh masyarakat Aceh untuk mendukung dan berkontribusi pada proses pembangunan BIC.
“Pembangunan BIC adalah perjuangan panjang dan berat, tapi yakinlah dengan bantuan Allah dan kekompakan kita serta dukungan seluruh masyarakat Aceh, insya Allah apa yang kita impikan ini akan segera terwujud,” ujar Nova.
Sebagai satu-satunya daerah di Indonesia yang menerapkan Syariat Islam, Nova mengimbau, semua pihak agar BIC nantinya dapat mempertahankan berbagai adat budaya Islami yang telah diwariskan para leluhur.
“Apa yang sudah menjadi kebiasaan dan kultur baik, kultur yang berdasarkan Syariat Islam harus kita pertahankan dan ajarkan pada generasi muda Aceh,” urai Gubernur.
“Dengan demikian, generasi muda Aceh akan muncul sebagai manusia yang berakhlakul karimah dan tidak mudah terpengaruh dengan pengaruh buruk,” papar Nova.
Nova berharap, setelah selesai dibangun nanti, BIC akan menjadi pusat studi dan pengembangan Islam, tidak hanya di Tanah Gayo, tapi di Aceh dan Indonesia secara lebih luas.
“Sesuai dengan namanya, bandar atau pelabuhan, kita tentu berharap BIC ini benar-benar menjadi pelabuhan besar bagi siapa saja yang nanti menimba ilmu dan pengembangan peradaban Islam serta membentuk generasi yang berbudi pekerti luhur dan berakhlakul karimah,” sebut Nova.
Nova mengapresiasi para penggagas pembangunan BIC. Ia juga mengimbau semua pihak berkomitmen tinggi agar rencana ini berjalan sesuai dengan yang diharapkan.
“Selamat atas keberanian, bagi saya sebuah langkah maju karena niat mulia ini lahir dari bawah, dari masyarakat. Semoga Allah meridhoi cita-cita mulia ini dengan memudahkan dan mempercepat proses pembangunan BIC di Bener Meriah,” pungkasnya.
Sementara itu, Sekda Bener Meriah, Drs Haili Yoga yang mewakili Bupati menyampaikan, komplek BIC ini nantinya akan menjadi pusat studi Islam, kegiatan sosial, pusat olahraga, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Saat prosesi peletakan batu pertama BIC, Gubernur Aceh turut didampingi oleh Wakil Ketua DPRA, Hendra Budian, Sekda Bener Meriah, Haili Yoga, Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar, dan Bupati Bireuen, Muzakkar A Ghani.(*)
Sumber : Serambinews.com